Sunday 2 January 2011

PF Tutorial 011 - Cara Memansang Favicon Pada Blog Versi adam

Mungkin tutorial kali ini sudah banyak dibahas dan telah umum di kalangan Blogger mania? Namun, bagi anda yang baru menjajaki dunia blog, ini tentu merupakan sesuatu yang baru. Apa sih artinya favicon itu?

Kalau arti sih universal... Favicon itu... Itu loh, icon kecil yang ada di address bar? Atau yang terdapat pada browser tab title. Niii... Kalo belum jelas, lihat gambar dibawah yang dilingkar merah.

FaviconGambar kecil yang dilingkar merah pada address, dan browser title bar adalah favicon

Nah, sekarang sudah tahu kan favicon itu apa? Tertarik bikin seperti itu?

Perlu saya share... Pada umumnya, tutorial memberikan script yang seperti ini:

<link href='http://alamatgambaranda.jpg' rel='shortcut icon'>

Masalah!

Mungkin anda salah satunya yang sudah memasang script diatas, dan yang bagi belum tahu, akan saya share.

Coba anda buka web/blog anda di browser Google Chrome. Apa yang terjadi?
Ya... Favicon tidak muncul. Atau seperti gambar dibawah ini.

Favicon Dibuka Lewat Google ChromeGambar kecil yang dilingkar merah pada browser title bar Chrome, tidak memunculkan favicon


Mengapa demikian?
Memang tidak semua gambar yang tidak dapat dibaca oleh Chrome. Ada yang bisa, dan ada yang tidak. (Mungkin dwi fortuna? Hahaha )

Karena, saya berpendapat:
  • Ukuran gambar yang dikecilkan tidak berpengaruh. Mengapa? Saya pernah memasang gambar yang relatif lebih kecil dimensi, dan size-nya, dibandingkan dengan yang dianjurkan. Yakni berdimensi 32x32 pixels. Atau size sekitar 7 KB. (tergantung gambarnya seperti apa).

  • Lalu saya mencoba gambar, dengan resolusi ringan, yaitu gambar dengan spesifikasi rendah. Misalnya, color mode:Paletted (8-bit), resolution: 150 dpi, dan juga saya compress beberapa kali dengan aplikasi pengedit gambar yang umum kita gunakan. Tetap saja tidak pengaruh tuh? Huh... Semakin membuat saya kesal.

Hampir putus asa... Lalu saya memutuskan untuk browsing, apa sih maunya ni? Kok cerewet amat sih jadi browser? Padahal Chrome kan lumayan bagus? Cepat kan?

Akhirnya..... Ketemu juga alasannya mengapa dia ngambek ga mau nampilin favicon blog kita. Haaah...

Tambahkan script berikut, setelah 'shortcut icon'.
type='image/ico'/

Jadi, script favicon versi adam seperti ini:

<link href='http://alamatgambaranda.jpg' rel='shortcut icon' type='image/ico'/>

  • Login ke akun Blogger anda, dan buka Design/Rancangan, lalu pilih Edit HTML.

  • Copy script diatas, lalu paste-kan sebelum, atau diatas tag </head>

  • Kemudian save!

Dan hasilnya, favicon anda kembali muncul di Google Chrome Browser. Selamat mencoba...

Mungkin itu saja bro PF Tutorial-nya untuk kali ini.
Sekian... Semoga bermanfaat yah...

Belum paham? Langsung saja tanya pada saya?


Karya penulisan asli serta script modifikasi: Muhammad Adam Firdaus

4 comments:

EX-DOT said...

mantap mas ijin praktek nih,,,

Anonymous said...

thanks a lot for sharing this one ^_^

Anonymous said...

gak bisa bang,,,,
gw kan lagi bikin web di local kompi neh,,lm d OL-in
nah kalo iconnya d coba d mozilla am opera bisa, tapi d coba d google gak bisa,,,

(stand alone kompi,,)

Dijual Rumah said...

emm mantap dah gan :D


ditunggu kundjungan baliknya ke http://articles.century21.co.id

Post a Comment

 
Copyright © 2010 Muhammad Adam Firdaus. Designer by adam